Profil Diri

on 9:08:00 AM

PROFIL DIRI


     Perkenalkan, namaku Krispratomo Andriawan, teman-temanku biasa memanggil aku Kris, aku lahir disebuah kota kecil yang bernama Tasikmalaya pada hari Senin 21 Desember 1987. Aku adalah anak pertama dari tiga bersaudara, aku memiliki adik perempuan yang bernama Krispratiwi Listyarini dan seorang adik laki-laki yang bernama Krispravia Caesariano.
     Aku lahir dari keluarga campuran antara Jawa dan Sunda. Ayahku berasal dari Salatiga, beliau bernama Wisnu Anggrahito, beliau adalah ayah yang sangat perhatian kepada anak-anaknya. Ayakhu bekerja pada sebuah perusahaan swasta di daerah Ciawi, Bogor. Ibuku berasal dari Tasikmalaya, beliau bernama Yani Hendriani, beliau adalah seorang ibu rumah tangga yang baik dan juga seorang ibu yang sangat perhatian kepada anak-anaknya.
     Ketika masih kecil, aku tinggal dengan nenek dan kakekku, karena sejak menikah, kedua orangtuaku masih sering berpindah-pindah tempat kerja dari satu kota ke kota lainnya demi mendapatkan penghasilan yang lebih besar. Pada saat aku berumur 6 tahun, barulah aku tinggal bersama kedua orangtua dan adikku yang baru saja pindah dari Surabaya ke Bekasi. Saat ini aku tinggal di Pondok Pekayon Indah Blok DD18A No.4.
     Di sekolah, aku tergolong murid yang biasa-biasa saja karena aku jarang sekali mendapat juara kelas. Aku bersekolah di SD Negeri Nusa Indah 1 Bekasi. Setelah lulus SD pada tahun 1999, aku masuk ke SMP Negeri 12 Bekasi, pertimbangan orangtuaku untuk mendaftarkan aku ke sekolah itu karena dekat dengan rumah, jadi cukup dengan naik sepeda atau berjalan kaki, aku sudah bisa sampai ke sekolah. Pada saat SMP, ada satu mata pelajaran yang sangat aku sukai, yaitu tata boga, karena kebetulan aku suka sekali memasak walaupun hasilnya lebih banyak yang gagal daripada yang berhasil. Setelah lulus SMP pada tahun 2002, aku pun masuk ke SMA 8 Bekasi, lagi-lagi karena pertimbangan jaraknya dekat dengan rumah.
     Setelah lulus SMA pada tahun 2005, aku melanjutkan kuliah di Universitas Gunadarma, pada saat mendaftar, aku ingin mengambil jurusan Teknik Informatika, tetapi tidak bisa karena pada saat SMA aku masuk jurusan IPS, lalu aku memilih untuk masuk ke jurusan D3 Manajemen Informatika dan aku lulus pada tahun 2009. Karena saat ini untuk melamar pekerjaan lebih banyak diminta lulusan S1, aku pun melanjutkan ke jenjang S1 dan mengambil jurusan Sistem Informasi di Universitas Gunadarma.
     Banyak orang yang menganggap hobiku aneh, karena aku memiliki hobi melihat-lihat sebuah kendaraan yang bernama bus dan truk, entah kenapa aku sangat menyukai bus, mungkin pada saat aku kecil dan masih tinggal dirumah nenekku setiap hari selalu ada bus yang lewat di depan rumah. Menurutku bus adalah sebuah kendaraan yang unik, tidak seperti mobil ataupun motor yang memiliki penampilan yang sama untuk setiap modelnya. Bus, walaupun memiliki bodi yang sama, tetapi ia dapat memiliki mesin dan interior yang berbeda-beda. Saat ini untuk menyalurkan hobiku, aku telah bergabung dengan sebuah komunitas pencinta bus yang sering berkumpul di terminal Lebak Bulus, dan ternyata setelah aku bergabung dengan komunitas tersebut, temanku jadi bertambah banyak dan aku mendapatkan banyak ilmu tentang bus-bus yang ada di Indonesia. Aku bangga memiliki hobi yang aneh ini karena ternyata banyak teman kuliahku yang akhirnya menyukai bus juga setelah aku jelaskan tentang bus.
     Seperti orang lain aku pun memiliki cita-cita. Pada saat aku kecil aku bercita-cita ingin menjadi seorang supir truk tariler, karena pada saat itu aku kagum meliha supir truk tersebut bisa mengendalikan kendaraan besar dan panjang tersebut. Tetapi seiring dengan berjalannya waktu, cita-citaku pun berubah. Sekarang selain ingin membahagiakan kedua orangtuaku, aku juga mempunyai cita-cita untuk bekerja pada perusahaan pembuat bus dan truk, karena selain untuk mencari penghasilan, aku juga bisa menyalurkan hobiku sebagai seorang pencinta bus dan truk. (Eyang Ageng Sastranegara)

Nama  :  Krispratomo Andriawan
NPM  :  17109321
Kelas  :  5KA22
Jurusan  :  Sistem Informasi

0 komentar:

Posting Komentar